Minggu, 20 September 2020
Materi ajar Senin, 21 September 2020
MATERI AJAR
Hari/Tanggal : Senin, 21 September 2020
Kelas : I
Tema : 3 ( Kegiatanku )
Sub Tema : 1 ( Kegiatan Pagi Hari )
Pembelajaran : 3
Assalamualaiku wr wb.
Apa kabarnya sholih dan sholiha? Mudah-mudahan semua dalam keadaan sehat ya.. ayah dan bunda juga semoga tetap semangat membersamai anak sholih sholiha. Sudah siap untuk belajar hari ini? Mintalah bantuan kepada ayah dan bunda selama melakukan pembelajaran. Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan.
Hari ini kita akan mengamati jumlah benda-benda yang ada di sekitar. Coba kalian lihat disekitar kalian, ada benda apa saja ya?
Wah hebat, kalian bisa menghitung benda yang ada di sekitar kalian.
Sekarang coba kalian buka buku tulis kalian dan kerjakan soal berikut ini ya...( Tidak perlu digambar, hanya ditulis saja soalnya)
Hebat, kalian sudah bisa menghitung jumlah benda yang ada di gambar. Jangan lupa untuk mengirimkan hasil tugasnya kepada ibu guru ya..
Nah, kalau sudah selesai menghitung banyak benda. Sekarang kita simak video berikut ini ya...
Kalau sudah mendengarkan video diatas, kalian coba tuliskan apa saja lambang sila dalam
pancasila.
Tugas !
Lambang Pancasila
Sila ke 1 : Bintang
Sila ke 2 : ....
Sila ke 3 : ....
Sila ke 4 : ....
Sila ke 5 : ....
Penilaian Harian Tema 2 Subtema 1
Jawablah pertanyaan di bawah ini!
(Soal tidak perlu ditulis, cukup jawabannya saja)
1. Sebelum pergi bermain kita harus ..... kepada orang tua
2. Bunyi pintu yang diketuk termasuk bunyi .....
3. Berenang merupakan kegiatang yang ........ tubuh.
4. Membaca sambil tiduran termasuk contoh kegiatan yang .....
5. Tuliskan dua contoh alat musik .....
6. Made senang bermain bulu tangkis. Alat yang digunakan Made saat bermain bulu tangkis adalah ....... dan .......
7. Ketika lapar, kucing akan mengeong. Bunyinya ...
8. Perhatikan gambar berikut ini!
9. Perhatikan gambar di bawah ini!
10. Ayah memiliki 5 Burung love bird,
Ayah juga memiliki 3 burung kenari putih
Jumlah burung ayah seluruhnya adalah ...
Selamat mengerjakan, tetap semangat dan jaga kesehatan. Jangan lupa akhiri kegiatan belajarmu dengan berdo’a yaa. Sampai jumpa besok!
Wassalamualaikum wr wb
Komentar
Posting Komentar